MEDIA ONLINE

TERAS WAYKANAN NEWS

Loading

Machiavelli Kepala Dinas Pendidikan Way Kanan Mengisi Materi Pada Rapat Koordinasi Revitalisasi Baha

Machiavelli Kepala Dinas Pendidikan Way Kanan Mengisi Materi Pada Rapat Koordinasi Revitalisasi Baha
WAYKANAN.TERAS-NEWS.ID

Teraswaykanan.net, Bandar Lampung - Kantor Bahasa Provinsi Lampung menggelar Rapat Koordinasi Revitalisasi Bahasa Daerah dengan dibuka langsung oleh Prof. Dr. E. Aminuddin Azizi, MA., Ph.D selaku Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi Republik Indonesia. Bertempat di Ruang Krui Swiss Belhotel Bandar Lampung. Kamis (07/03/2024).

Acara ini digelar dari hari Rabu (06/03/2024) sampai dengan hari jum’at (08/03/2024).

Hadir dalam kegiatan, Kepala Kantor Bahasa Provinsi Lampung Desi Ari Pessanti, M. Hum selaku pelaksanan kegiatan, dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten/kota, Kepala Bidang GTK, perwakilan Guru Bahasa daerah masing-masing daerahnya se-Provinsi Lampung.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Way Kanan Sdr. Machiavelli H.T, S.STP., M. Si, ditunjuk menjadi salah satu narasumber dengan materi Praktik baik pelindungan Bahasa Lampung di Kabupaten Way Kanan.

Hal ini merupakan salah satu apresiasi terhadap program dan kegiatan dalam upaya untuk merevitalisasi bahasa daerah lampung di kabupaten way kanan.

Dalam materi disampaikan, kondisi vitalisasi bahasa lampung telah masuk dalam katagori mengalami kemunduran yang berarti sebagian penutur, baik anak-anak, remaja, maupun generasi tua tidak lagi menggunakan Bahasa daerah dalam kehidupan sehari-hari.

Jika keadaannya terus berlanjut, dikhawatirkan dapat menyebabkan Bahasa daerah lampung di Kabupaten Way Kanan masuk dalam katagori terancam punah.

Untuk itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Way Kanan dengan dukungan dari Bupati Way Kanan merumuskan kebijakan umum dan teknis dengan 4 paktik baik, yaitu

  1. Membuat aplikasi SIGERMAS termasuk di dalamnya kamus digital Bahasa daerah lampung;
  2. Membuat Ice breaking khas Lampung/ berbahasa lampung.
  3. Rumah Edukasi, dan
  4. Belajar melalui smart panel.

Upaya dan langkah yang telah dilakukan tentunya belum sempurna, akan tetapi ini merupakan suatu terobosan baru dalam upaya merevitalisasi Bahasa daerah lampung agar setiap anak, generasi muda, penduduk asli maupun pendatang dapat menjaga dan mencintai Bahasa daerah lampung.

Praktik baik ini, diharapkan dapat menular ke daerah-daerah lain yang belum melakukan aksi nyata dalam upaya revitaliasi daerah, dan terhadap daerah yang telah melaksanakan agar dapat saling berkolaborasi satu sama lainnya untuk perbaikan, sehingga terciptanya Bahasa lampung yang terlestarikan.

Dalam kegiatan itu juga dilaksankan penandatanganan Komitmen Bersama Pelaksanaan Revitalisasi Bahasa Daerah oleh semua peserta kegiatan, dan disaksikan oleh Gubernur Lampung yang diwakili oleh asisten Pemerintahan dan Kesejaheraan Rakyat Provinsi Lampung Kepala Pusat Pengembangan dan perlindungan Badan Bahasa.(*/fani)

Jajak Pendapat

Siapakah Calon Walikota dan Wakil Walikota Padang Favorit Anda?

  Mahyeldi Ansyarullah - Emzalmi
  Robby Prihandaya - Dewi Safitri
  Tommy Utama - Laura Hikmah
  Willy Fernando - Vicky Armita
  Laura Himah i Nisaa - Safaruddin

Tokoh Publik

Paripurna DPRD Way KananTetapkan   Drs. H.Ali Rahman.MT Bupati Dan Wakil Bupati  Ayu Asalasiyah.S.Ke

Paripurna DPRD Way KananTetapkan Drs. H.Ali Rahman.MT Bupati Dan Wakil Bupati Ayu Asalasiyah.S.Ke

teraswaykanan.net–Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten way kanan menggelar Rapat Paripurna Istimewa untuk mengumumkan penetapan pasangan

Advertisement
REDAKSI TERAS WAYKANAN NEWS
Klik kanan dinonaktifkan.